Jalan Pahlawan No. 1 Timbau Tenggarong Telp. (0541) 661350 Fax. (0541) 664507 diskominfo@kukarkab.go.id
logo
BERANDA
  • SELAYANG PANDANG
    Sejarah Kukar Kependudukan Potensi Daerah Prestasi dan Penghargaan
  • MEDIA
    Video Dokumen Infografis E-Magazine
  • PEMERINTAHAN
    Tugas dan Fungsi Struktur Organisasi Visi Misi Kukar Strategi Daerah Program Strategis Bupati Kukar Sepanjang Masa Transparansi Keuangan
  • BERITA PPID

    Berita.

    Berita Bahas Kesiapan Pelayanan Ibu dan Anak, RSUD Aji Muhammad Parikesit Gelar Forum Konsultasi Publik
    Kembali
    05 Nov 2025

    Bahas Kesiapan Pelayanan Ibu dan Anak, RSUD Aji Muhammad Parikesit Gelar Forum Konsultasi Publik

    Diskominfo

    Penulis/Fotografer: Abdilah Amin (Tenaga Ahli Peliput)

    Editor: Zainul Effendi Joesoef (Pranata Humas Ahli Muda)


    Direktur RSUD Aji Muhammad Parikesit, dr. Martina Yulianti, Sp.P.D., FINASIM, M.Kes. (MARS) memimpin Forum Konsultasi Publik (FKP) membahas kesiapan pelayanan Gedung Cendrawasih RSUD A. M. Parikesit. Forum diskusi tersebut menjadi wadah bagi berbagai pihak untuk memberikan masukan dan pandangan untuk optimalisasi pelayanan kesehatan, khususnya terkait kesehatan ibu dan anak. FKP berlangsung di ruang Garuda Lantai 1 RSUD Aji Muhammad Parikesit di Tenggarong Seberang pada hari Jumat, 31 Oktober 2025. 


    Kegiatan tersebut dihadiri para Wakil Direktur RSUD A. M. Parikesit, Kepala Dinas Kesehatan Kukar, Ketua Dewan Pengawas RSUD Aji Muhammad Parikesit, Kepala Desa Teluk Dalam. Turut hadir berbagai perwakilan organisasi profesi kesehatan seperti Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kukar, Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Kukar, Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kukar, Perhimpunan Radiografer Indonesia (PARI) Kukar, Persatuan Ahli Teknologi Laboratorium Medik (PATELKI) Kukar, dan PPPKMI Kukar, serta perwakilan puskesmas dan klinik di wilayah Tenggarong.


    Baca juga: Wujudkan Arsip Andal, Autentik, dan Terpercaya, Diskominfo Kukar Dorong Pengelolaan Arsip Dinamis 2025

    Direktur RSUD Aji Muhammad Parikesit, dr. Martina Yulianti, Sp.PD, FINASIM, M.Kes (MARS) menjelaskan bahwa RSUD Aji Muhammad Parikesit tengah menyiapkan peningkatan layanan kesehatan ibu dan anak yang dipusatkan di Gedung Cendrawasih “Kami berharap saran dari berbagai pihak dalam forum ini. Tujuannya agar dapat menjadi referensi dalam membuat standar pelayanan di Gedung Cendrawasih RSUD A. M. Parikesit,” ujarnya.


    “Kami memiliki layanan baru, sebuah gedung yang khusus didedikasikan untuk pelayanan ibu dan anak. Jadi, ibu dan anak nantinya itu tidak perlu antre dengan pasien yang lain,” ungkapnya. 


    Melalui Forum Konsultasi Publik ini, RSUD Aji Muhammad Parikesit berharap dapat memperkuat sinergi antara manajemen rumah sakit, pemangku kepentingan, dan masyarakat. “Tujuannya untuk memastikan pelayanan kesehatan yang lebih ramah, responsif, dan berkualitas bagi masyarakat Kutai Kartanegara,” pungkasnya. 


    #rsudajimuhammadparikesit #rsudamp #forumkonsultasipublik #gedungcendrawasih #pelayananibudanank #kesehatankukar #pelayanankesehatanberkualitas #kukarhebat #pelayanankesehatan



    Bagikan ke Facebook Tweet Bagikan ke Google+ Bagikan ke Pinterest Bagikan ke Tumblr Kirim melalui Email
    Berita Kabupaten

    05 Nov 2025
    Bahas Kesiapan Pelayanan Ibu dan Anak, RSUD Aji Muhammad Parikesit Gelar Forum Konsultasi Publik
    04 Nov 2025
    Wujudkan Arsip Andal, Autentik, dan Terpercaya, Diskominfo Kukar Dorong Pengelolaan Arsip Dinamis 2025
    04 Nov 2025
    Pelajari Tata Kelola Keamanan Informasi dan Penguatan Bidang Persandian, Diskominfo Bontang Studi Tiru ke Diskominfo Kukar
    03 Nov 2025
    Diskominfo Kukar Serahkan SK kepada P3K Tahap 2 dan P3K Paruh Waktu
    02 Nov 2025
    Camat Muara Muntai Buka Acara Beseprah Peringatan HUT ke-165 Kecamatan Muara Muntai
    02 Nov 2025
    Bupati Kukar Aulia Rahman Basri Buka Festival Budaya Srimuntai
    02 Nov 2025
    Bupati Kukar Resmikan Tugu Perjuangan dan Luncurkan Layanan Kesehatan Gratis Rumah Sakit Kapal di Muara Kaman
    02 Nov 2025
    Peringatan HUT Ke-1 Kecamatan Kota Bangun Darat, Bupati Kukar Serahkan SK Pengakuan Masyarakat Hukum Adat

    Terhubung

    Email:
    diskominfo@mail.kukarkab.go.id

    Alamat:
    Jalan Pahlawan No.1 Timbau Tenggarong


    Telp. (+62) 541 661350

    Fax. (+62) 541 664507


    Link Terkait

    Bapenda
    Bappeda
    Dinas Kearsipan dan
    Disdikbud
    Diskominfo
    DPMPTSP
    Sekretariat Daerah

    © 2021 Kabupaten Kutai Kartanegara All Rights Reserved - Developed by Diskominfo Kukar