Jalan Pahlawan No. 1 Timbau Tenggarong Telp. (0541) 661350 Fax. (0541) 664507 diskominfo@kukarkab.go.id
logo
BERANDA
  • SELAYANG PANDANG
    Sejarah Kukar Kependudukan Potensi Daerah Prestasi dan Penghargaan
  • MEDIA
    Video Dokumen Infografis E-Magazine
  • PEMERINTAHAN
    Tugas dan Fungsi Struktur Organisasi Visi Misi Kukar Strategi Daerah Program Strategis Bupati Kukar Sepanjang Masa Transparansi Keuangan
  • BERITA PPID

    Berita.

    Berita Meriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-80, Kecamatan Marangkayu Gelar Lomba Gerak Jalan
    Kembali
    19 Agt 2025

    Meriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-80, Kecamatan Marangkayu Gelar Lomba Gerak Jalan

    Diskominfo

    Penulis/Fotografer : Risyhal Ramadhani Simanjuntak (Tenaga Ahli Peliputan)

    Editor: Zainul Effendi Joesoef (Pranata Humas Ahli Muda)

    Memeriahkan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80 tahun 2025, Pemerintah Kecamatan Marangkayu menggelar lomba gerak jalan. Lomba dimulai dari  lapangan Kecamatan Marangkayu pada hari Selasa, 19 Agustus 2025. Kegiatan yang bertujuan meningkatkan semangat nasionalisme dan patriotisme ini diikuti oleh masyarakat dan para pelajar. 


    Baca Juga: Peduli Anak, Kecamatan dan Puskesmas Marangkayu Gelar Sosialisasi Stimulasi Perkembangan Anak Usia Dini

    Lomba gerak jalan ini dihadiri oleh Camat Marangkayu A. R. Ambo Dalle, Kasi Kesra Kecamatan Marangkayu Lili Herlina, perwakilan dari Polsek dan Posramil, Kepala UPTK Layanan Kependidikan, dan seluruh Kepala Desa se-Kecamatan Marangkayu. 

    Kegiatan ini diikuti 69 barisan yang terdiri dari pelajar tingkat SD hingga SMA, masyarakat umum, dan kelompok PKK. Partisipasi masyarakat ini mencerminkan antusiasme warga dalam merayakan Hari Kemerdekaan RI.


    Baca Juga: Pakaian Adat Nusantara Warnai Upacara Penurunan Bendera dan Aubade HUT Kemerdekaan RI ke-80 Tahun 2025

    Lomba gerak jalan ini mengusung tema "Dengan Semangat Kemerdekaan, Kita Wujudkan Kecamatan Marangkayu yang Maju dan Berdaya Saing", sejalan dengan tema nasional HUT RI "Bersatu Berdaulat, Rakyat Sejahtera, Indonesia Maju". Selain meningkatkan semangat nasionalisme dan sportivitas, kegiatan ini juga menjadi momen untuk mengenang jasa para Pahlawan Pejuang Kemerdekaan.

    Kasi Kesra Kecamatan Marangkayu Lili Herlina menyampaikan harapannya agar seluruh warga Kecamatan Marangkayu dapat berpartisipasi aktif dalam menyukseskan acara ini. 

    #kukaridamanterbaik #kukarkab #diskominfokukar #harikemerdekaan #kecamatanmarangkayu #kasikesraliliherlina #polsekmarangkayu #17agustus2025 #pemerintahkukar #hutri #uptk #gerakjalan #visitingkukar



    Bagikan ke Facebook Tweet Bagikan ke Google+ Bagikan ke Pinterest Bagikan ke Tumblr Kirim melalui Email
    Berita Kabupaten

    23 Okt 2025
    PCNU Kukar Masa Khidmat 2025–2030 Resmi Dilantik
    23 Okt 2025
    BSKDN Kemendagri RI Dorong Daerah Perkuat Kualitas Pengelolaan APBD Lewat Penginputan IPKD 2025
    22 Okt 2025
    Wujudkan ASN BerAKHLAK, Diskominfo Kukar Ikuti Pengembangan Kompetensi Agen Perubahan
    22 Okt 2025
    Bupati Kukar Aulia Rahman Basri Tetapkan Roadmap Pengendalian Inflasi Daerah 2025–2027
    22 Okt 2025
    Bupati Kukar Aulia Rahman Basri Hadiri Upacara Peringatan Hari Santri Nasional 2025
    21 Okt 2025
    Sekda Kukar Buka Rakorda UPZ Baznas untuk Optimalkan Pengelolaan Zakat
    20 Okt 2025
    Dorong Pertumbuhan Ekonomi Nasional, Kemendagri RI Tegaskan Pembinaan dan Pengawasan Realisasi APBD di Indonesia
    20 Okt 2025
    PMI Ribathul Khail Tenggarong Gelar Lomba Presentasi dalam RCRC 2025

    Terhubung

    Email:
    diskominfo@mail.kukarkab.go.id

    Alamat:
    Jalan Pahlawan No.1 Timbau Tenggarong


    Telp. (+62) 541 661350

    Fax. (+62) 541 664507


    Link Terkait

    Bapenda
    Bappeda
    Dinas Kearsipan dan
    Disdikbud
    Diskominfo
    DPMPTSP
    Sekretariat Daerah

    © 2021 Kabupaten Kutai Kartanegara All Rights Reserved - Developed by Diskominfo Kukar