Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Kutai Kartanegara kembali menggelar kegiatan Simulasi Pembuatan Dokumen Elektronik dan Tanda Tangan Elektronik. Simulasi hari kedua yang diikuti seluruh Camat dan Kasubag organisasi perangkat daerah (OPD) se-Kukar dilaksanakan di Ruang Rapat Kantor Bappeda Kabupaten Kutai Kartanegara pada hari ini, Kamis (30/6/22).
Camat Loa Janan Kabupaten Kukar Muhaji sebagai peserta simulasi memberikan penghargaan terhadap pelaksanaan kegiatan tersebut. “Seluruh aktivitas pemerintahan bergeser ke arah digitalisasi. Tanda Tangan Elektronik sangat memudahkan kami saat berada di lapangan karena aktivitas Camat bukan hanya berada di ruangan. TTE sangat memudahkan jika ada masyarakat yang butuh pelayanan cepat meskipun Camat tidak ada di kantor. TTE juga memudahkan kontrol. Setiap surat yang ditanda tangani dapat dikontrol dengan mudah dan cepat,” ujarnya.
Camat Loa Janan Kabupaten Kukar Muhaji menilai bahwa implementasi TTE ini juga menghemat alat tulis kantor yang selama ini juga membebani anggaran OPD. “Dengan TTE semua mudah dan cepat, hemat, efektif dan efisien dan masyarakat dapat terlayani dengan baik,” ungkapnya.
Kepala Bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi Diskominfo Kukar Ery Hariyono mengatakan dalam implementasi TTE, Diskominfo Kukar bekerja sama dengan Balai Sertifikasi Elektronik (BSRE) dan Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN). “Dengan adanya TTE diharapkan dapat memaksimalkan dan mempercepat proses layanan publik yang dapat diakses oleh pejabat berwenang dimana saja dengan menggunakan peralatan elektronik. Ini merupakan sinergi, kolaborasi, dan inovasi untuk mendukung SPBE (Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik) di Kabupaten Kukar,” pungkasnya.
e-RPJMD
Sistem Informasi Manajemen Penyusunan RPJMD 2021 - 2026
Bapenda
Lihat detailBappeda
Lihat detailDinas Kominfo
Lihat detailDisdikbud
Lihat detailDPMPTSP
Lihat detail